Masjid Yang Tak Dirindukan...

HamzahDesain
Masjid Yang Tak Dirindukan

Pernah mendaki gunung, lewati lembah dan sungai mengalir. Indah kan???

Terkadang saya heran, ketika melihat sekumpulan anak-anak muda nan perkasa, memamerkan foto-fotonya dipuncak-puncak gunung tinggi, entah itu Bromo atau Rinjani.

 Ketika ditanya tujuannya apa, mereka bilang
"untuk melihat betapa indahnya sunrise dan sunset diatas sana, meskipun harus mendaki ketinggian sekian ribu kaki, lelah dan letih ketika mendaki terbayar sudah dengan pemandangan indah"

 *Kenapa mengherankan?* 

Karena mereka mampu mendaki kepuncak gunung tinggi, tapi mereka tak mampu mengangkat kaki menuju masjid yang hanya berjarak dekat sekali.

 Mereka lupa Allah, yang menciptakan saemua keindahan, dan mereka lupa bahwa tidak ada yang lebih indah dari apapun selain memandang wajah Allahu Subhanahu Wa Ta'ala.

*JIka kamu tak mampu melangkahkan kaki kemasjid bagaimana kamu akan kesurga?*

#tahajjudyuk